Cilamaya, 7 November 2023 – Program Livelihood Restoration Project (LERES) yang merupakan kerjasama antara Jawa Satu Power dan Perkumpulan Untuk Peningkatan Usaha Kecil (PUPUK) resmi dimulai. Kegiatan sosialisasi ini berlangsung dari tanggal 7 November 2023 hingga 30 November 2023, dengan fokus pada penerima manfaat dari proyek ini, khususnya masyarakat yang berada di jalur pipa – MASJAPI.
Acara sosialisasi diawali di kantor Desa Cilamaya pada tanggal 7 November, dihadiri oleh masyarakat lokal dan diwakili oleh Bapak Fadil sebagai Tim Internal dari Jawa Satu Power, serta Bapak Cecep Kodir Jaelani sebagai Project Manager program LERES. Turut hadir Victor Andrean sebagai Project Coordinator program LERES, serta Kepala Desa Cilamaya, Bapak Ali Hamidi, dan Kepala Desa Muara, Bapak Iyos Rosita.
Kegiatan sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan informasi dan pemahaman yang lebih baik kepada masyarakat mengenai program LERES, serta manfaat yang dapat diperoleh. Selain itu, sosialisasi ini diharapkan dapat meningkatkan partisipasi masyarakat dalam program tersebut, sehingga dapat memberikan dampak positif bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat nelayan dan masyarakat di sepanjang jalur pipa.
PUPUK berkomitmen untuk terus mendukung program-program yang berfokus pada pengembangan ekonomi masyarakat dan keberlanjutan lingkungan melalui kerjasama dengan berbagai pihak.
Untuk informasi lebih lanjut: PUPUK (Perkumpulan Untuk Peningkatan Usaha Kecil)